5 Tips Sukses Jalani Wawancara Kerja Bagi Fresh Graduate

Merasa gugup saat interview atau wawancara kerja merupakan hal yang lumrah. Apalagi kalau baru pertama kali. Tentunya setiap orang ingin sukses melewati wawancara kerja dan diterima bekerja di perusahaan yang diinginkan.

Nah, untuk mencapai hal tersebut, terdapat beberapa tips yang dapat membantu kamu melewati wawancara kerja dengan baik. Penasaran? Yuk simak langsung tipsnya berikut ini.

Baca juga: Tips Agar Tetap Termotivasi Saat Ditolak Pekerjaan

5 Tips Sukses Jalani Wawancara Kerja Bagi Fresh Graduate

Lakukan riset

Hal pertama yang harus kamu lakukan sebelum wawancara kerja adalah mencari tahu informasi mengenai perusahaan yang akan kamu datangi. Kamu bisa mencari informai melalui google ataupun sosial media dari perusahaan tersebut agar kamu lebih siap dan percaya diri ketika diwawancarai nantinya.

Jadilah diri sendiri

Saat wawancara berlangsung, sebaiknya jadilah diri sendiri. Jadilah versi terbaik dari dirimu dan jangan lupa untuk melakukan kontak mata. Pakaian juga harus sesuai dengan budaya perusahaan.

Ceritakan pengalaman anda

Meski kamu hanya memiliki pengalaman magang ataupun kerja part-time, bukan berarti pengalaman tersebut tidak berarti sama sekali. Kamu bisa menceritakan pengalaman kamu ketika sedang magang, kerja part-time, pengalaman di organisasi sekolah atau universitas, dan sebagainya.

Hal tersebut menunjukkan bahwa kamu adalah pribadi yang dapat diandalkan dan disiplin. Jadi jangan lupa untuk menceritakan pengalaman anda.

Attitude

Sudah pasti HRD mengetahui bahwa kamu adalah fresh graduate. Oleh karena itu, hilangkan semua kekhawatiranmu dan tunjukkanlah attitude yang baik. Perlu diingat, perusahaan biasanya mencari pribadi yang mau belajar dan attitude yang baik. Pastikan kamu memiliki kedua kriteria tersebut.

Tinggalakn kesan yang baik

Seperti yang kita tahu, kesan pertama memanglah penting. Namun meninggalkan kesan yang baik juga sama pentingnya. Pastikan untuk meninggalkan kesan yang baik ketika meninggalkan ruangan wawancara kerja.

Itulah 5 tips sukses jalani wawancara kerja bagi fresh graduate. Semoga bermanfaat!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ciptakan Rumah Minimalis Dengan 5 Ide Dekorasi Berikut!

Investasi Apartemen di Luar Negeri, Apakah Menguntungkan?